Cara Membaca Jejak Binatang

Ketika sedang bertualang di hutan, akan sangat membantu bila Anda memiliki pengetahuan tentang jejak-jejak binatang liar, sehingga bisa meng...

Ketika sedang bertualang di hutan, akan sangat membantu bila Anda memiliki pengetahuan tentang jejak-jejak binatang liar, sehingga bisa mengetahui apakah binatang tersebut buas dan patut dihindari atau binatang yang bisa menjadi santapan malam Anda.

Burung Pemangsa

Jejak kaki burung pemangsa biasanya mudah dikenali, yaitu 3 buah cakar, dengan bagian tengahnya lebih panjang. Selain itu, Anda bisa mengenali keberadaan hewan ini dengan melihat adanya tanda kotoran berupa pelet yang biasanya bercampur dengan tulang dan rambut, menandakan bekas mangsanya.

Sumber : pixabay.com


Keluarga Kucing

Jejak keluarga kucing umumnya menunjukkan bentuk bantalan yang bisa tercetak, tetapi cakarnya tidak terlihat, sebab kucing hutan tidak mengeluarkan cakar saat berjalan di tanah. Untuk harimau, umumnya jejak kaki depan lebih besar daripada kaki belakang. Kalau hewan tersebut berjalan biasa, ada jejak dua kaki yang dekat beriringan, berasal dari kaki depan dan belakang. Untuk kotorannya, Anda bisa mengenali dengan bentuk berupa butiran butiran berbentuk seperti tetesan air mata yang terangkai tiga atau dua rangkaian.

Keluarga Anjing.

Keluarga anjing ini mencakup anjing hutan dan juga serigala hutan, yang sebaiknya Anda hindari. Jejak kakinya hampir sa ma dengan keluarga kucing, hanya pada keluarga anjing ini cakarnya terlihat jelas di ujung dari bantalan kakinya. Bentuk kotorannya menyerupai tube cat air, dengan ujung meruncing.

Keluarga Rusa.

Binatang yang satu ini bisa menjadi penyelamat Anda dari kelaparan sa at bahan makanan sudah menipis. Untuk me ngenali jejaknya, perhatikan dengan baik, apakah di tanah ada jejak serupa dua siung bawang putih yang menyatu atau tidak. Bentuk kaki rusa memang menyerupai dua siung bawah putih yang disatukan, dengan kedua ujungnya meruncing. Sementara kotorannya berbentuk oval, kecil kecil seperti kotoran kambing, tetapi ujungnya meruncing, tidak membulat.

Sumber : pixabay.com


Keluarga Kelinci.

Hewan ini juga bisa menjadi alternatif santapan yang lezat sekaligus me nyehatkan, karena kelinci tidak berlemak. Da gingnya merupakan daging dengan struktur otot yang liat. Jejak kaki kelinci agak sulit dilihat, Anda harus secara seksama mencarinya. Jejaknya berukuran sekitar 2-3 cm, dengan bentuk me manjang di kedua sisi, lalu sedikit di bagian atas terdapat dua buah bulatan berbentuk oval. Kotorannya berupa pelet bulat dan kecil-kecil yang bergerombol.

Keluarga Hewan Pengerat.

Hewan pengerat ini lebih mengarah ke tetikusan. Jejaknya hampir sama seperti kelinci, namun berukuran lebih kecil dan di ujung-ujungnya ada jari-jari kecil, sebanyak 3-4 buah. Kotorannya terlihat seperti ujung pensil yang meruncing, bergerombol seperti kotoran kelinci.

Babi Hutan.

Untuk babi hutan, bentuk bagian depan sedikit membulat.Pada telapak-telapak kuku terdapat bulatan, rongga dan juga pinggiran, sehingga bisa terlihat dengan jelas pada jejaknya.

COMMENTS

Nama

Article,27,Berita,2,English,10,Family,1,General,18,Grammar,6,Health,6,Islami,3,Literasi,14,Profil,1,Tips,10,umum,5,Vocabulary,5,
ltr
item
Gayoe Study Center: Cara Membaca Jejak Binatang
Cara Membaca Jejak Binatang
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgJsiwLnLas5HKmBqIgfjhj0PRbd-5BfvH2d0HaknO0xyo90ozu7AVAYG2Gh_xHtgMFVQZ93knmilBM5KLnr_-312ZnAXGWF_SxcHO-yDfz3StO92_ChdfBCN6b3sGLsuQASnM53mJXq7dM3j-h_AbwYfEiU-Q6KaXyy1dgdRePy5b-9NinFcM0_ellUg/s320/waterhole-53494_1280.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgJsiwLnLas5HKmBqIgfjhj0PRbd-5BfvH2d0HaknO0xyo90ozu7AVAYG2Gh_xHtgMFVQZ93knmilBM5KLnr_-312ZnAXGWF_SxcHO-yDfz3StO92_ChdfBCN6b3sGLsuQASnM53mJXq7dM3j-h_AbwYfEiU-Q6KaXyy1dgdRePy5b-9NinFcM0_ellUg/s72-c/waterhole-53494_1280.jpg
Gayoe Study Center
https://www.gayoestudycenter.com/2023/04/cara-membaca-jejak-binatang.html
https://www.gayoestudycenter.com/
https://www.gayoestudycenter.com/
https://www.gayoestudycenter.com/2023/04/cara-membaca-jejak-binatang.html
true
8182752772216581467
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content